Google
 

Thursday, December 28, 2006

Pertemuan Pertama / Perkenalan

Sekarang, ayo kita belajar mengucapkan salam pada saat pertama kali bertemu atau pada saat perkenalan.

Dialog dalam Romaji:
Mori: Sato-san, konnichiwa. Kochira wa Budi-san desu.
Budi: Hajimemashite, Budi desu. Douzo yoroshiku.
Sato: Hajimemashite, Sato desu. O-kuni wa dochira desu ka.
Budi: Indonesia desu.

Dialog dalam Nihongo:
もり: さとうーさん、こんにちは。こちらはブディさんです。
ブディ: はじめまして、ブディです。どうぞよろしく。
さとう: はじめまして、さとうです。おくにはぢちらですか。
ブディ: インドネシアです。

Dialog dalam Bahasa Indonesia:
Mori: Pak Sato, selamat siang. Ini pak Budi.
Budi: Saya bertemu dengan anda yang pertama kali, saya Budi. Terimalah perkenalan saya dengan baik.
Sato:
Saya bertemu dengan anda yang pertama kali, saya Sato. Anda dari negara mana?
Budi: Dari Indonesia.

A wa B desu = A adalah B.
こちら(kochira) = artinya Orang ini.
くに(kuni) = artinya Negara, O didepan kuni (O-kuni) adalah bentuk hormat dari kuni.
どちら(dochira) = artinya Mana, bentuk hormat dari どこ(doko).

Bagaimana, apakah sudah paham?
Sederhana koq ya. Sekali kamu bisa memahami struktur kalimat di atas, maka pertanyaan-pertanyaan berikutnya akan sangat mudah dibuat. Lihat aja:

O-namae wa nan desu ka
おなまえ は なんですか。
Siapa nama kamu?
O-shigoto wa nan desu ka.
おしごと は なんですか。
Apa pekerjaan kamu?

Berikut ini bagaimana menjawab pertanyaan di atas:

Nakamura(nama kamu) desu.
なかむら (nama kamu) です。
Saya Nakamura.
Syain (pekerjaan kamu) desu.
しゃいん (pekerjaan kamu) です。 
Seorang karyawan.

Wah iya juga, ternyata tidak begitu sulit ya...
:-)








2 comments:

fita said...

Dear Denchan..
Konnichiwa. Saya Fita n baru aja gabung buat belajar nihongo-nya. Btw mau nanya ney, untuk kalimat pertanyaan yang menanyakan sebuah nama itu menggunakan 'dare' atau 'nan'???
Contohnya : Anata no namae wa dare desu ka? atau
Anata no namae wa nan desu ka?
Makasi sblmnya. Web-nya keren lho. Jd bisa belajar sambil kerja he..he..he..

denchan said...

Dear Fita,
Tq ya udah nemenin saya belajar nihongo. Sorry banget baru di-reply, baru kebuka soalnya.
Jadi, untuk menanyakan nama seseorang, menggunakan "nan" bukan "dare", maka pertanyaan yang betul adalah "anata no namae wa nan desu ka" atau "onamae wa nan desu ka", begitu.
Kalo saya sih, bekerja sambil belajar... :-)